Kamis , 13-Maret-2025

Media Berantas Kriminal

Ada 3 Nama Calon Pj Bupati yang Diusulkan DPRD Palas ke Mendagri, Berikut Ini 3 Calon Pj Bupati Palas dan Profilnya

Kantor Bupati Palas. DPRD mengusulkan 3 nama calon Pj Bupati ke Mendagri.

Padang Lawas – Media Berantas Kriminal | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Padang Lawas (Palas) mengusulkan 3 nama calon pejabat (Pj) bupati untuk menggantikan drg Ahmad Zarnawi Pasaribu yang masa jabatannya akan habis akhir Desember ini.

Usulan 3 nama calon Pj bupati itu berdasarkan surat DPRD nomor : 130/909/2023 ter tanggal 30 November 2023 langsung ditandatangani Ketua DPRD Palas Amran Pikal Siregar.

“Mengusulkan 3 nama calon Pj Bupati Padang Lawas ke Mendagri dan sudah disepakati,” kata Ketua DPRD Palas, Amran Pikal Siregar kepada awak media, Selasa (05/12/2023).

Untuk diketahui, Plt Bupati Palas drg Ahmad Zarnawi Pasaribu akan habis masa jabatannya pada Desember ini. Sehingga Palas akan dipimpin Pj bupati hingga Pilbub Padang Lawas 2024 digelar.

Tiga nama yang diusulkan itu, yakni Nurudin Kesumajaya Samosir, H Panguhum Nasution, dan Arpan Nasution. Berikut profil ketiga calon Pj bupati yang diusulkan oleh DPRD Palas ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

1. Nurudin Kesumajaya Samosir

Nurudin saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu satu Pintu Pemkab Palas. Jabatan tersebut dia emban sejak dilantik Bupati Palas pada 9 Maret 2021.

Pria kelahiran Bunut, 44 tahun silam ini menyelesaikan S1-nya di Universitas Sumatera Utara jurusan ekonomi pembangunan pada tahun 2002. Melanjutkan magister Ekonomika Pembangunan Universitas Gajah Mada dan selesai pada 2006.

Nurudin sendiri memulai karier menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal pada tahun 2006.

Berbagai jabatan di Pemkab Palas pernah dijabat oleh Nurudin. Terakhir dia menjabat sebagai Kepala Bagian Administrasi Pembangunan di Setdakab Palas pada 2020.

Saat menjabat Kepala Bagian Administrasi Pembangunan di Setdakab Palas, Nurudin ikut lelang jabatan Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu di Pemkab Palas. Dia kemudian terpilih dan dilantik oleh Bupati Palas, 9 Maret 2021.

Sejak saat itu, ia mulai meniti kareir di Pemkab Palas. Dua tahun lebih jadi Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu di Pemkab Palas, nama Nurudin kini diusulkan DPRD menjadi salah satu calon Pj bupati.

2. Arpan Nasution

Arpan Nasution, Sekda Kabupaten Palas yang sudah menjabat lebih kurang 7 tahun. Sosok Arpan merupakan birokrat tulen. Sebelum berstatus PNS di lingkup Pemkab Palas, ia merupakan PNS di Pemkab Kabupaten Tapanuli Selatan.

Berbagai jabatan di Pemkab Palas pernah dijabat oleh Arpan Nasution. Sebelum menjabat Sekda Terakhir dia menjabat sebagai Kadis Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Palas.

3. H Panguhum Nasution

H Panguhum Nasution menjadi nama terakhir yang diusulkan oleh DPRD Palas ke Mendagri untuk menjadi Pj Bupati. Saat ini, menjabat sebagai Asisten I Pemerintahan pada Sekretariat Daerah Kabupaten Palas.

Panguhum Nasution MAP. Mantan Sekretaris Dewan (Sekwan) ini juga saat ini sedang proses belajar mengambil gelar Doktor. Saat ini, menjabat sebagai Asisten I Pemerintahan pada Sekretariat Daerah Kabupaten Palas.

Apalagi urusan pemerintahan, tentu putra asli Tanjung Baru Pinarik, Kecamatan Batang Lubu Sutam ini, sudah punya pengalaman. Dan sudah barang tentu jadi salah seorang nominator yang mumpuni jadi Pj bupati.

Reporter : Riaman
Editor : Hengky

 

About Author